Minggu, 19 April 2009

antenna wajan bolic


Akhir-akhir ini di media massa sering muncul pelopor RT/RW-net, Onno W. Purbo, menampilkan Antena Wajanbolic untuk koneksi Internet Tanpa Kabel (Wireless Internet) menggunakan gelombang radio 2.4GHz.
Banyak pertanyaan tentang hal ini, terutama tentang detail rancangan Antena tersebut. Kalau kita cari info di internet akan banyak ditemukan artikel tentang Wajanbolic, namun umumnya hanya berisi foto-foto wajanbolic tanpa disertai detail ukurannya. Di situs ini bisa diperoleh info lengkap mengenai rancangan Wajanbolic (klik disini untuk download file PDF pembuatan Antena Wajanbolic, 871kb).
Namun perlu diingat banyak yang salah paham menganggap bahwa dengan membuat antena sendiri maka kita bisa langsung koneksi ke internet secara gratis, padahal sebenarnya kita tetap harus berlangganan ke Internet Provider dengan membayar sewa bulanan. Antena ini hanyalah upaya untuk menghemat investasi awal koneksi ke Wireless Internet. Bila kita membeli paket antena bikinan pabrik diperlukan biaya sekitar 1 - 1,5 juta rupiah, sedangkan dengan membuat sendiri hanya perlu sekitar 350 ribu rupiah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar